BELANJA PERALATAN DAN PERLENGKAPAN TAEKWONDO, KLIK DI SINI

Sabtu, 11 Maret 2017

Karsono Nahkoda Baru T.I Kaltim

SAMARINDA.TAEKWONDOBALIKPAPAN.COM -Melalui agenda Musyawarah Propinsi Taekwondo Indonesia Kalimantan Timur kemarin (11/3/2017), tanpa kendala yang berarti akhirnya calon tunggal yang ada untuk memimpin Taekwondo Kaltim periode 2017-2021 pun terpilih secara aklamasi.  

Mantan pelatih taekwondo Kalimantan Timur, Karsono, terpilih sebagai Ketua Taekwondo Indonesia (TI) Kaltim melalui musyawarah provinsi yang dilaksanakan di gedung dojang taekwondo Jalan Wahab Syaharani Samarinda. Karsono terpilih secara aklamasi menggantikan Andi Harun yang sudah dua periode memimpin TI Kaltim.

Musprov TI Kaltim itu dihadiri oleh 10 Pengcab sebagai peserta. Usai terpilih, pria yang juga pengusaha itu, mengaku sebenarnya dia lebih senang berada di garda belakang dan tetap memberikan dorongan kepada kader muda untuk memimpin TI Kaltim. "Tapi sayangnya tidak ada yang mau mencalonkan sebagai ketua, dan pada akhirnya saya diminta untuk mengemban jabatan itu," kata Karsono. 

Taekwondo memang bukan hal yang baru bagi pria yang pernah menjadi pelatih sejumlah pasukan militer itu, karena dia mengaku sudah membina taekwondo Kaltim sejak tahun 70-an. Karsono memang diakui sebagai salah satu tokoh yang berjasa di olahraga taekwondo Kaltim dan pernah menangani sejumlah atlet Kaltim yang sempat berprestasi di nasional dan internasional, seperti Alfon T Lung dan Dick Richard.

"Membangun olahraga dulu dan sekarang sudah beda zamannya, dulu seorang atlet bisa menjadi juara adalah kebanggaan, namun sekarang sudah mulai bergeser dengan motivasi materi, berapa bonusku bila juara," katanya. Oleh karena itu, Karsono mengaku ada kekhawatiran di kiprahnya memimpin TI Kaltim bakal ada pertentangan. Ia mengaku adanya beda gaya dengan era kepemimpinan sebelumnya. 

Menyangkut program persiapan atlet menuju sejumlah even, ia lebih memilih mengoptimalkan pelatih lokal dibandingkan dengan pelatih asing. "Terkecuali untuk kategori pomsae yang memang merupakan nomor baru dan belum banyak pelatih lokal yang menggelutinya," katanya. (jp)
Artikel Terkait

Tidak ada komentar:

TERKINI



TINGGAL DI BALIKPAPAN???? INGIN LATIHAN PRIVAT TAEKWONDO???? HUBUNGI SAYA VIA FB, KLICK DI SINI